Besok, Direktur Intelkam dan Kapolres Tolitoli Sertijab

Naima Akase

SultengTerkini.Com, PALU Jika tidak ada aral melintang, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tengah Brigjen Rudy Sufahriadi akan memimpin serahterima jabatan (sertijab) Direktur Intelkam Polda Sulawesi Tengah dan Kapolres Tolitoli, pada Rabu (22/3/2017) besok.

Kasubbid Penerangan Masyarakat Bidang Humas Polda Sulteng, Kompol Naima Akase yang dikonfirmasi SultengTerkini.Com, Selasa (21/3/2017) membenarkan hal itu.

Menurut Naima, sertijab dua pejabat perwira menengah itu akan berlangsung pada Rabu besok pagi mulai pukul 08.00 WITA di Aula Torabelo Mapolda Sulteng Jalan Sam Ratulangi Kota Palu dan dihadiri para pejabat utama dan kapolres.

Mantan Kasat Lantas Polres Palu itu mengatakan, mutasi jabatan Direktur Intelkam Polda Sulteng itu berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/587/III/2017 tanggal 2 Maret 2017.

Dalam surat itu, Direktur Intelkam Polda Sulteng Kombes Polisi Arif Rahman dimutasi ke Mabes Polri dalam rangka pendidikan Lemhanas.

Adapun penggantinya adalah AKBP Lilik Apriyanto yang sebelumnya menjabat Wakil Direktur Intelkam Polda Jambi.

Sementara mutasi jabatan Kapolres Tolitoli berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/671/III/2017 tanggal 11 Maret 2017.

Dimana dalam surat itu, tercantum nama Kapolres Tolitoli AKBP Faizal Ramadhani dipromosikan ke Polda Metro Jaya sebagai Wakapolresta Depok.

Penggantinya adalah AKBP Muhammad Iqbal Alqudusy yang sebelumnya bertugas di Divisi Humas Polri. CAL

Komentar