Pejabat Baru Kepala BPS Kota Palu Dilantik

KEPALA Badan Pusat Statistik Sulawesi Tengah Faizal Anwar melantik dua pejabat eselon III yakni Kepala BPS Kota Palu lama Nyoman Dwinda digantikan Sutrisno S Abusungut di aula kantor BPS setempat, Kamis (18/5/2017). FOTO: HAFSA

SultengTerkini.Com, PALU– Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Palu yang lama, Nyoman Dwinda kini dilantik menjadi Kabid Integrasi Pengolahan dan Diseminasi Statistik (IPDS) BPS Sulawesi Tengah (Sulteng) yang sebelumnya dijabat oleh Sutrisno S Abusungut.

Sementara pejabat baru Kepala BPS Kota Palu kini dijabat Sutrisno S Abusungut, sebelumnya menjabat Kabid IPDS BPS Sulteng.

Dua pejabat eselon III saling tukar posisi jabatan itu dilantik oleh Kepala BPS Provinsi Sulteng Faizal Anwar yang berlangsung secara sederhana di Aula kantor BPS setempat, Kamis (18/5/2017).

Kepala BPS Sulteng, Faizal Anwar menuturkan, semua jabatan itu sama saja, sehingga perlu dilakukan penyegaran supaya bisa lebih baik kedepannya lagi.

“Penyegaran itu perlu dalam instansi agar tidak jenuh dan lebih meningkatkan integritas SDM (sumber daya manusia) seseorang. Sebab manakala jabatan itu-itu saja berarti tidak variatif,” ujar Faizal di hadapan peserta saat memberikan sambutan.

Menurut Faizal, dalam Peraturan Kepala BPS Nomor 6 Tahun 2013 tentang Pola Penempatan dan Pemindahan Pegawai di lingkungan BPS, pada bagian tiga pasal 13, bahwa pemindahan pegawai yang menduduki jabatan struktural di daerah disebutkan penjabat menduduki jabatan Eselon III dapat dilakukan apabila sudah menduduki jabatan di satuan organisasi terakhir sekurang-kurangnya tiga tahun dan harus dipindahkan setelah tujuh tahun.

Faizal menjelaskan, dalam pasal 14 disebutkan, apabila organisasi membutuhkan pegawai dengan kualifikasi khusus, KBPS atau pejabat yang diberi wewenang dapat memindahkan pegawai lebih cepat, sebagaimana dimaksud dalam pasal 13.

“Ini bukan persoalan suka atau tidak suka. Saya minta kepada seluruh pejabat struktural untuk dapat memahami tuntutan kebutuhan organisasi saat ini dan kedepannya. Harus disadari keberhasilan suatu unit kerja bukan keberhasilan individu, tetapi keberhasilan sebuah tim. Mari kita saling bekerjasama untuk mewujudkan BPS Sulteng yang lebih baik dan nomor 1,” tuturnya.

Ia berharap agar pejabat yang dilantik dapat segera menyusun rencana tindak di bidang atau satuan kerjanya masing-masing sesuai yang telah tertuang pada anggaran tahun 2017, serta meningkatkan kapasitas dirinya setiap waktu dan kesempatan, sehingga dapat meningkatkan kualitas kinerjanya.

“Jangan malu untuk saling menimba ilmu satu sama lain. Saya percaya pejabat yang baru saja dilantik akan mampu melaksanakan amanah ini dengan baik. Jadilah teladan dan berikan contoh yang baik. Jalankanlah prinsip effective leadership dan effective management dengan menempatkan hal-hal yang dianggap lebih penting sebagai prioritas dan menjalankannya secara tertib dan disiplin,” tutur Faizal. SAH

Komentar