PD Bhayangkari Sulteng Anjangsana ke Panti Jompo Palu

KETUA Pengurus Daerah Bhayangkari Sulteng Luly Rudy Sufahriadi (kedua dari kanan) didampingi istri Wakapolda dan istri Irwasda, serta disaksikan Ketua sekaligus Pendiri Yayasan Al Kautsar, Sabrin, memberikan bingkisan sekaligus melihat kondisi seorang lanjut usia yang terbaring lemah di kamarnya saat anjangsana ke Yayasan Al Kautsar Palu Jalan Puebongo, Kecamatan Tatanga, Kota Palu, Kamis (22/6/2017). FOTO: ICHAL

SultengTerkini.Com, PALU– Jajaran Pengurus Daerah (PD) Bhayangkari Sulawesi Tengah melakukan anjangsana ke Yayasan Al Kautsar di Jalan Puebongo, Kecamatan Tatanga, Kota Palu, Kamis (22/6/2017).

Kedatangan para PD Bhayangkari Sulteng yang dipimpin Luly Rudy Sufahriadi itu disambut langsung oleh Ketua sekaligus Pendiri Yayasan Al Kautsar, Sabrin bersama pengelola yayasan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Luly Rudy Sufahriadi mengatakan, anjangsana ke panti asuhan dan panti jompo yang dikelola Yayasan Al Kautsar itu merupakan salah satu kegiatan sosial pada Bulan Suci Ramadhan.

Sambil melihat langsung kondisinya,  Luly bersama PD Bhayangkari Sulteng lainnya juga menyapa para anak asuh dan lanjut usia yang dikelola di yayasan itu.

Luly Rudy Sufahriadi juga memberikan bingkisan paket lebaran kepada seluruh anak asuh dan para lanjut usia yang dibina di yayasan tersebut.

Tak hanya itu, pihak PD Bhayangkari Sulteng juga memberikan bantuan kebutuhan pokok kepada pengelola yayasan.

“Bantuan ini merupakan tali asih dari kami yang tujuannya dapat memberikan dukungan moral, sehingga diharapkan dapat membangkitkan semangat agar hidup lebih optimis,” kata Luly.

Sementara itu, Ketua Yayasan Al Kautsar Palu, Sabrin berterima kasih kepada para PD Bhayangkari Sulteng yang telah mau datang melihat langsung kondisi para anak asuh dan lanjut usia di yayasannya.

Menurutnya, di Sulteng hanya terdapat dua panti jompo. Satu berada di Tentena, Kabupaten Poso milik pemerintah, dan satunya lagi berada di Palu yang saat ini dikelolanya di Yayasan Al Kautsar.

“Kita berharap bantuan ini mendapat berkah dari Allah SWT, dan kepada para Pengurus Daerah Bhayangkari Sulteng kita doakan semoga tetap diberikan kesehatan, aamiin,” katanya.

Sebelum anjangsana ke Yayasan Al Kautsar Palu, Luly Rudy Sufahriadi bersama istri Wakapolda, istri Irwasda dan rombongan lainnya juga berkesempatan mendatangi sekaligus memberikan bingkisan kepada para petugas yang berjaga di pos pelayanan dan pos pengamanan di Pelabuhan Taipa, Terminal Mamboro, Bandara Mutiara SIS Aljufrie, dan Pos Towua. CAL

Komentar