Buru DPO Poso, Satgas Ops Tinombala Razia Kendaraan di Napu

PERSONEL Satuan Tugas Operasi Tinombala 2017 Polri dan TNI yang bertugas di Pos Sekat Tapioka Sektor 4 Napu, Kecamatan Lore Utara, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah merazia kendaraan roda dua dan roda empat di wilayahnya, Selasa (5/9/2017). FOTO: IST

SultengTerkini.Com, POSO– Personel Satuan Tugas Operasi (Satgas Ops) Tinombala 2017 Polri dan TNI yang bertugas di Pos Sekat Tapioka Sektor 4 Napu, Kecamatan Lore Utara, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah merazia kendaraan roda dua dan roda empat yang melintas di wilayahnya, Selasa (5/9/2017).

Menurut aparat, kegiatan razia meliputi pemeriksaan terhadap orang, barang atau benda yang mencurigakan, senjata tajam, senpi dan bahan peledak.

Tujuannya, untuk mempersempit ruang gerak para tersangka Daftar Pencarian Orang (DPO) kelompok sipil bersenjata yang tersisa dan masih berkeliaran di wilayah Kabupaten Poso dan Parigi Moutong.

Personel juga mengimbau kepada warga untuk membantu memberikan informasi sekecil apapun bila bertemu ataupun melihat dan mengetahui keberadaan para tersangka DPO.

“Kami sebagai masyarakat sangat senang dan mendukung kegiatan razia seperti ini serta berharap agar terus dilaksanakan secara rutin di tempat-tempat yang lain,” tutur salah seorang warga setempat. */CAL

Komentar