SultengTerkini.Com, PALU– Pihak CV Akai Jaya Motor selaku diler resmi sepeda motor Yamaha yang berkantor pusat di Jalan Mohammad Hatta Kota Palu, Sulawesi Tengah memberikan kado menarik bagi para konsumennya yang merayakan Hari Valentine atau Hari Kasih Sayang pada Rabu (14/2/2018) hari ini.
Selain cokelat, para konsumen Yamaha juga mendapat kado Valentine berupa tiket gratis nonton bareng (nobar) film The Premiere berjudul Black Panther di XXI Palu Grand Mall, Rabu (14/2/2018) malam.
Film Black Panther bercerita tentang T’Challa yang setelah kematian ayahnya sang raja, kembali ke tempat asalnya di sebuah negara berteknologi maju namun terisolasi, Wakanda.
Disana ia menduduki takhta menggantikan mendiang ayahnya. Tapi ketika musuh lama yang kuat muncul kembali, keberanian T’Challa sebagai raja dan Black Panther pun diuji.
Dia terlibat dalam konflik hebat yang membuat nasib Wakanda dan seluruh dunia dalam bahaya. Dihadapkan dengan pengkhianatan dan bahaya, raja muda tersebut harus mengumpulkan sekutunya dan mengeluarkan kekuatan penuh Black Panther untuk mengalahkan musuh-musuhnya dan menjamin keselamatan masyarakat juga jalan hidup mereka.
Konsumen Yamaha saat ditemui media ini mengaku puas dengan penayangan Film Black Panther yang dibintangi Chadwick Boseman, Michael B. Jordan, Lupita Nyong’o, Danai Gurira, Martin Freeman, Daniel Kaluuya, Angela Bassett, Forest Whitaker, dan Andy Serkis itu.
“Bagus sekali filmnya, seru!,” kata Aldi, seorang warga Palu yang ditemui media ini usai pemutaran film itu.
Tak cukup sampai disitu, usai nonton film bersama kekasih atau pasangannya, acara kemudian dilanjutkan Gathering Komunitas Maxi di 168 House Jalan Setia Budi Palu yang dihibur dengan live music dari band dan DJ ternama.
Manajer Promosi Akai Jaya Motor Palu, Didi Ardiansyah mengatakan, acara nobar dan kemudian dilanjutkan dengan gathering bertajuk Maxi Love itu bertujuan untuk lebih mendekatkan diri kepada para konsumen Yamaha di Kota Palu dan sekitarnya.
“Tujuan kegiatan ini adalah untuk menghibur para komunitas atau konsumen Yamaha di Kota Palu sekaligus promo Maxi yang saat ini lagi gencar-gencarnya dilakukan. Ini juga bentuk terima kasih kami kepada para konsumen yang tetap setia memilih Yamaha,” kata Didi.
Sehari sebelumnya atau Selasa (13/2/2018) pagi, pihak Akai Jaya Motor juga anjangsana ke tiga panti asuhan di Kota Palu dengan memberikan bantuan sosial berupa bahan kebutuhan pokok dan sejumlah uang tunai.
Penyerahan bantuan sosial itu dilakukan Icha dan Harni, perwakilan CV Akai Jaya Motor dan diterima oleh masing-masing pimpinan atau pengelola panti asuhan tersebut. CAL
Komentar