Laba Telkom Kuartal I-2018 Turun 14,26% Jadi Rp5,73 Triliun

telkom
FOTO: REUTERS/BEAWIHARTA

SultengTerkini.Com, JAKARTA- PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) mencatatkan penurunan laba bersih sebesar 14,26% menjadi Rp 5,73 triliun sepanjang kuartal I-2018. Pada periode yang sama tahun lalu laba bersih perseroan tecatat senilai Rp 6,69 triliun.
Berdasarkan laporan keuangan perusahaan akhir Maret 2018, pendapatan perusahaan tercatat naik 4,26% menjadi Rp 33,34 triliun dari Rp 31,02 triliun secara tahunan (year on year).

Penurunan laba bersih disebabkan kenaikan beban operasi, pemeliharaan dan jasa telekomunikasi menjadi Rp 10,24 triliun dari Rp 8,29 triliun dan beban penyusutan menjadi Rp 5,37 triliun dari Rp 4,77 triliun.

Hal tersebut menyebabkan beban usaha perusahaan di tiga bulan pertama tahun ini menurun 12,91% menjadi Rp 10,87 triliun dari Rp 12,49 triliun.

Di akhir periode tersebut, jumlah kas dan setara kas perusahaan mengalami justru mengalami peningkatan menjadi Rp 28,96 triliun, meningkat dari Rp 25,14 triliun year in year.

(sumber: cnbcindonesia.com)

Komentar