Sekjen Hanura Sarifuddin Sudding Kini Nyaleg Lewat Partai Ini

hanura
Sarifuddin Sudding

SultengTerkini.Com, JAKARTA– Bukan hanya Abraham ‘Lulung’ Lunggana yang berpindah ke PAN untuk Pileg 2019. Sarifuddin Sudding yang sebelumnya merupakan Sekjen Hanura, kini juga berpindah ke PAN.

“Pak Sudding (Dapil) Sulteng (Sulawesi Tengah),” ujar Ketua DPP PAN Yandri Susanto seperti yang diberitakan detik.com, Rabu (18/7/2018).

Yandri menyebut banyak kader partai lain yang menjadi caleg PAN untuk Pileg 2019. Namun kepindahan para politikus itu disebut Yandri tak bermotif ekonomi.

“Banyak. Yang dari Hanura ada pindah, PPP. Tapi itu atas kesadaran mereka, kita tidak pakai transfer pemain kayak yang lain,” ucap Yandri.

Seperti diketahui, Sudding sempat terlibat dalam konflik internal Hanura. Ketika itu, para kader lama Hanura memberontak kepemimpinan Ketua Umum Oesman Sapta Odang (OSO) yang dinilai arogan.

Pada akhirnya, kubu ‘Ambhara’ yang dimotori Sudding memecat OSO dan menetapkan Daryatmo sebagai ketum. Pihak OSO tak terima, lalu memecat Sudding dan kader Hanura yang melakukan perlawanan.

Masalah kepengurusan partai masih berlanjut di meja hijau. Keputusan terakhir, PTUN menyatakan kepemimpinan Hanura kembali dengan Ketum OSO dan Sekjen Sudding. Namun kubu OSO tidak mengakuinya dan masih mengajukan banding.

Terbaru diketahui, sejumlah kader Hanura berpindah partai. Seperti Dadang Rusdiana, Arief Suditomo, Fauzih Amro, Rufinus Hotmaulana Hutauruk, dan Dossy Iskandar, yang memutuskan berpindah ke NasDem.

Sementara itu, Ketua DPW PAN Sulawesi Tengah Oskar R Paudi yang dikonfirmasi SultengTerkini.Com membenarkan pencalonan Sarifuddin Sudding sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) DPR RI daerah pemilihan (dapil) Sulteng dari partai berlambang matahari terbit itu.

Oskar menyebutkan, selain Sarifuddin Sudding, terdapat pula nama Adelia Pasha, istri dari Wakil Wali Kota Palu Sigit Purnomo Said atau dikenal dengan Pasha Ungu sebagai bacaleg DPR RI dapil Sulteng.

“Sarifuddin Sudding dan Adelia Pasha, itu dua dari tujuh (bacaleg DPR RI dari PAN),” kata orang pertama di DPW PAN Sulteng itu.

Sarifuddin Sudding yang juga dihubungi secara terpisah belum mau berkomentar banyak mengenai kabar dirinya berlabuh ke PAN, termasuk pencalonannya sebagai bacaleg DPR RI dapil Sulteng dari partai tersebut.

“Nanti kalau saya di Palu baru saya jawab,” katanya. DTC/CAL

 

Komentar