Sekprov Sulteng Lantik Majelis Pembimbing dan Pengurus Kwarcab Pramuka Morowali

WhatsApp Image 2019-09-12 at 11.38.58
SEKRETARIS Provinsi Sulawesi Tengah Mohamad Hidayat Lamakarate selaku Ketua Pengurus Kwartir Pramuka Sulteng melantik Majelis Pembimbing dan Pengurus Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Morowali periode 2019-2024 bertempat di aula kantor bupati setempat, Kamis (12/9/2019). FOTO: HUMAS

SultengTerkini.Com, MOROWALI– Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulawesi Tengah (Sulteng) Mohamad Hidayat Lamakarate selaku Ketua Pengurus Kwartir Pramuka Sulteng melantik Majelis Pembimbing dan Pengurus Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Morowali periode 2019-2024 bertempat di aula kantor bupati setempat, Kamis (12/9/2019).
Sekprov Hidayat Lamakarate melantik Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Morowali periode 2019-2024 dengan Ketua Majelis Pembimbing Cabang Morowali Taslim (Bupati Morowali), Wakil Ketua Najamudin (Wakil Bupati Morowali), dan struktur Pengurus Pembimbing berdasarkan Surat Keputusan (SK) Ketua Kwartir Gerakan Pramuka Sulteng Nomor 051 Tahun 2019 tertanggal 10 September 2019 tentang Susunan Majelis Pembimbing Cabang Kwartir Gerakan Pramuka Morowali.

Bupati Morowali Taslim selaku Ketua Majelis Pembimbing Kwartir Pramuka Kabupaten Morowali selanjutnya melantik Pengurus Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Morowali periode 2019-2024 berdasarkan SK Ketua Gerakan Pramuka Sulteng Nomor 052 Tahun 2019.

Adapun susunan Pengurus Kwarcab Pramuka Morowali dengan Ketua Najamudin Ramli, Sekretaris Ismail Saunini, dan Bendahara Salmah.

Sambutan Bupati Morowali Taslim mengharapkan pengurus dapat terus meningkatkan kegiatan yang berguna kepada masyarakat.

Menurutnya, banyak tantangan seperti bencana alam, maraknya peredaran narkoba, sehingga pengurus diharapkan kembalikan fungsi pramuka kepada masyarakat.

“Karena kekuatan pramuka sangat kuat kita punya uang dan sumber daya manusia. Kedepan saya meminta masukan dari pengurus untuk dapat meningkatkan peran pramuka untuk kemajuan Morowali,” katanya.

Sementara itu, Sekprov Hidayat Lamakarate menyampaikan ucapan selamat kepada pengurus Pramuka Kabupaten Morowali dan rasa bangga kepada Ketua Majelis Pembimbing dan Ketua Pengurus Pramuka Kabupaten Morowali yang sangat serius dan memiliki optimisme baik.

“Sehingga saya yakin Gerakan Pramuka Kabupaten Morowali pasti dapat maju,” kata Sekprov Hidayat Lamakarate.

Dalam kesempatan itu, Sekprov juga mengajak seluruh hadirin mengirimkan doa belasungkawa atas berpulangnya Presiden RI ke 3 BJ Habibie. CAL

Komentar