Irwan Lapata Ungkap Calon Wakilnya dan Klaim Didukung Sejumlah Partai di Pilkada Sigi

BUPATI petahana Sigi Muhamad Irwan Lapata. FOTO: ICHAL/SULTENGTERKINI.COM

SultengTerkini.Com, PALU– Bupati petahana Sigi Muhamad Irwan Lapata menyatakan siap maju kembali dalam pilkada serentak pada 23 September 2020 mendatang.

Soal figur pasangannya, Irwan Lapata mengungkapkan telah menemukan calon wakil bupatinya.

“(Dia adalah) Samuel Yansen Pongi, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Sigi,” kata Irwan Lapata saat ditemui usai mengikuti rapat pimpinan daerah Partai Golkar di sebuah hotel Jalan Mohammad Hatta, Kota Palu, Sabtu (8/2/2020).

Karena Samuel merupakan aparatur sipil negara kata dia, maka yang bersangkutan otomatis harus mengikuti mekanisme aturan undang-undang.

Irwan mengklaim sudah mendapat dukungan penuh dari DPD II Golkar Kabupaten Sigi untuk maju dalam pilkada serentak.

“Tinggal menunggu proses akhir (rekomendasi DPP), yang pasti sudah oke,” katanya.

Tak hanya Golkar yang mempunyai lima kursi di DPRD, Irwan juga telah melakukan komunikasi politik atau akan berkoalisi dengan sejumlah partai lain untuk mencukupi enam kursi sebagai syarat minimal dukungan pada pilkada serentak.

Sejumlah partai itu adalah PKB dan PDIP masing-masing tiga kursi, serta PBB satu kursi.

“PKB sudah final, PDIP dan PBB sementara proses,” kata Irwan.

Dengan berkoalisi sejumlah partai, Irwan menyatakan optimismenya untuk kembali menang dalam Pilkada Sigi tahun ini.

Sementara itu masih di tempat yang sama, Ketua DPD II Golkar Sigi, Rizal Intjenae membenarkan dukungan partainya diarahkan ke satu nama, Irwan Lapata.

Rizal menyebutkan sejumlah alasan mengapa memilih Irwan Lapata sebagai calon bupati Sigi.

Menurutnya, Irwan Lapata merupakan kader Partai Golkar yang saat ini masih menjabat sebagai Bupati Sigi.

Irwan juga merupakan Ketua Dewan Penasihat Partai Golkar Kabupaten Sigi, salah satu ketua pemenangan partai Golkar untuk Kabupaten Donggala dan Sigi, serta Ketua Kosgoro 1957 Sulteng.

“Berarti dia kader tulen. Maka harapan kami kepada DPD Golkar Provinsi dan DPP kalau bisa tetap petahana diusung kembali,” kata Rizal yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD Sigi.

Soal pasangannya, Rizal menyerahkan sepenuhnya kepada Irwan Lapata untuk mencari siapa yang terbaik.

Namun dia tidak menampik soal adanya nama Samuel Yansen Pongi sebagai pendamping Irwan Lapata, apalagi yang bersangkutan juga telah mendaftar secara resmi ke Partai Golkar sebagai calon wakil bupati Sigi.

Dia pun optimis Irwan Lapata dapat kembali memenangkan Pilkada Sigi tahun ini dengan melihat bagaimana program pemberdayaan masyarakat, penanganan saat dan pascabencana, semua dilakukan dengan baik.

“Mudah-mudahan masyarakat masih tetap percaya pada beliau (Irwan Lapata) untuk memimpin (Sigi) lima tahun kedepan,” pungkas Rizal Intjenae. CAL

Komentar