PALU– Tim Sudding Center di Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng) menyembelih hewan kurban berupa sapi dan kambing pada Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah.
Penyembelihan hewan kurban itu dilaksanakan di Rumah Juang Sudding Center Jalan Juanda, Kota Palu pada Rabu (21/7/2021).
“Pada masa pandemi Hari Raya Idul Adha tahun ini kami dari Sudding Center mengurbankan tujuh ekor sapi dan dua kambing,” kata Ardiansyah, Staf Ahli Sarifuddin Sudding, anggota Komisi III DPR RI daerah pemilihan Sulteng kepada jurnalis media ini, Rabu.
Dia mengatakan, pelaksanaan pemotongan hewan kurban itu tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 seperti mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak.
Usai penyembelihan, daging hewan kurban itu selanjutnya dibagikan kepada masyarakat di tiga daerah yakni Kota Palu, Kabupaten Sigi, dan Donggala yang dikoordinir Ardiansyah.
Bahkan untuk mencegah kerumunan, tim Sudding Center membagikan daging kurban itu dengan mendatangi langsung rumah warga yang membutuhkan, khususnya terdampak pandemi Covid-19.
“Namun ada juga yang datang langsung mengambil (daging kurban) di Rumah Juang Sudding Center,” tutur pria berkacamata itu.
BANTU KORBAN BANJIR
Tak hanya itu, Sarifuddin Sudding melalui Tim Sudding Center sebelumnya juga menyerahkan bantuan kepada korban banjir di Desa Ogotumubu, Desa Tilung dan sekitarnya, Kecamatan Tomini, Kabupaten Parigi Moutong pada 16 Juli 2021.
Bantuan tersebut diterima oleh Kapolsek dan Camat Tomini, Kepala Desa Ogotumubu serta Kepala Desa Tilung yang selanjutnya disalurkan kepada korban terdampak banjir.
“Bantuan itu sebagai bentuk kepedulian Bapak Sarifuddin Sudding kepada para korban terdampak banjir untuk meringankan beban masyarakat,” tutur Ardiansyah yang juga Sekretaris DPD Partai Amanat Nasional Kabupaten Sigi itu. CAL
Komentar