Pelantikan Pengurus KKIG Sulteng, Gubernur Rusdy Harap Warga Gorontalo Bersama-sama Bangun Daerah

-Kota Palu, Utama-
oleh

PALU– Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Kerukunan Keluarga Indonesia Gorontalo (DPP-KKIG), Sjafruddin Mosii melantik serta mengukuhkan pengurus DPD-KKIG Sulawesi Tengah (Sulteng) periode 2021-2025 berdasarkan SK DPP-KKIG Nomor 318/SK/ DPP-KKIG/X/2021 disaksikan Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura di sebuah hotel Jalan Basuki Rahmat, Kota Palu, Senin (29/11/2021) malam.

Adapun susunan pengurus yang dilantik Syaifullah Djafar (ketua), Zulfikar Is Paudi (sekretaris), Yudin Huntoyungo (Bendahara), ditambah para wakil ketua, sekretaris, bendahara dan bidang-bidang.

Gubernur Rusdy Mastura dalam sambutannya menyatakan kehadiran berbagai organisasi kerukunan etnis merupakan pertanda baik bahwa masyarakat Sulteng terbuka untuk menerima kehadiran semua suku nusantara.

“Selaku pribadi dan pimpinan daerah saya menyambut baik dan mengapresiasi wadah KKIG Sulawesi Tengah yang selama ini aktif membina persahabatan dan persaudaraan. Atas nama pemerintah daerah saya ucapkan selamat atas pengukuhan pengurus daerah KKIG Provinsi Sulawesi Tengah yang baru. Semoga amanah yang diemban dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya dan kerjasama antara Sulawesi Tengah dengan Gorontalo semakin meningkat,” ujar Gubernur Rusdy.

KKIG juga diharapkan berperan sentral dalam menyukseskan agenda kerja sama pembangunan ekonomi utara yang telah dirintis Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah dan Gorontalo serta menjadi tuan rumah bersama dalam PON 2028.

“Semoga usaha yang dirintis semakin memperkuat kolaborasi dan persahabatan antar masyarakat di dua daerah dalam mewujudkan, masyarakat yang lebih maju dan sejahtera,” tuturnya.

Menurut gubernur, Gorontalo bisa disebut sebagai saudara tua karena zaman dahulu anak-anak Sulteng banyak yang terdidik dan sekolah di Gorontalo seperti Azis Lamadjido. “Gorontalo dan Sulteng memiliki ikatan batin,” katanya.

Menurutnya, orang Gorontalo hebat-hebat karena bisa menempatkan tiga orang menteri.

“Untuk memajukan Sulteng, kami akan menjadikan Sulteng daerah digital 1.000 desa, launchingnya di Desa Pakuli yang tujuannya mempermudah orang di pedalaman menjual hasil buminya,” ujarnya.

Di Kabupaten Donggala juga telah diluncurkan smart fishing yang bertujuan untuk mengejar ketertinggalan dengan memperkenalkan digitalisasi.

“Saya mengharapkan orang Gorontalo bersama-sama membangun Sulteng,” katanya.

Sementara Ketua DPD KKIG Sulteng, Syaifullah Djafar usai dilantik dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada DPD provinsi yang telah memberikan kepercayaan memimpin organisasi itu.

Syaifullah Djafar juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada ketua umum DPP KKIG pusat yang telah memfasilitasi daerah dan memberikan SK kepengurusan DPD KKIG Sulteng.

Ketua DPP KKIG Pusat, Safrudin Mosii menekankan kepada pengurus yang baru dilantik agar menjunjung nilai-nilai dasar sebagai anggota KKIG. Nilai-nilai dasar  tersebut ada tiga. Pertama, keterlibatan dalam kepengurusan KKIG, kedua adalah pengabdian nilai dasar ketiga sikap ikhlas.

“Jika tiga nilai dasar ini diimplementasikan dalam kepengurusan organisasi, maka dipastikan organisasi akan maju dan tak akan terjadi gesekan antar pengurus,” ujarnya. CAL

Komentar