Delapan Orang Positif Terinfeksi HIV/AIDS di Palu

-Utama-
oleh

PALU– Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Palu di Sulawesi Tengah mencatat sebanyak delapan warga di wilayahnya terinfeksi penyakit HIV-AIDS di tahun 2022.

Hal tersebut diungkapkan oleh Pelaksana Tugas Kepala Dinkes Kota Palu, Ilham saat ditemui jurnalis media ini, Senin (23/5/2022).

Menurutnya, dari 100 orang yang telah dilakukan screening, didapat delapan orang positif terjangkit HIV-AIDS.

“Kami bekerjasama dengan beberapa instansi lainnya melakukan Voluntary Counseling and Testing (VCT), terhadap kelompok risiko maupun kelompok umum,: ungkapnya.

Beberapa sasaran yang dilakukan VCT oleh Dinkes Palu ialah ibu hamil, orang dengan penyakit TB, warga binaan pemasyarakatan (WBP), dan wanita penjaja seks (WPS).

Untuk itu, pihak Dinkes Kota Palu selalu melakukan edukasi tentang bahayanya penyakit yang menyebabkan kematian ini dan bekerjasama dengan beberapa instansi swadaya lainnya.

“Upaya kami saat ini selalu meningkatkan jaringan layanan kerjasama dan lembaga swadaya masyarakat PKBI, ODHA, serta LSM waria,” ungkapnya. ZEN

Komentar