PALU– Pihak Akai Jaya Motor Palu menggelar Yamaha Day Sunmori Ride to Pantai Tanjung Karang Kabupaten Donggala bertajuk Race and Gass Pooll, Ahad (24/7/2022).
Puluhan peserta Sunmori Ride ini berasal dari karyawan Akai Jaya Group, mulai dari bagian servis, marketing hingga main dealer independen atau main dealer kecil dan perwakilan leasing.
Peserta memulai kegiatan dengan berkumpul di Sentral Yamaha Palu Jalan Mohammad Hatta Nomor 46. Setelah berkumpul dan ramah tamah, sekira pukul 09.30 Wita rombongan bertolak menuju Pantai Tanjung Karang di Kabupaten Donggala.
Bagian Promosi CV Akai Jaya Motor, Asrar mengatakan, kegiatan ini digelar sebagai wujud kepedulian Yamaha terhadap karyawan dan konsumen karena sudah tumbuh berkembang bersama Yamaha selama 67 tahun di dunia otomotif.
“Jadi kita mengajak seluruh karyawan untuk berpartisipasi dalam kegiatan Yamaha Day Sunmori Ride to Pantai Tanjung karang di Kabupaten Donggala,” katanya.
Dia mengatakan, peserta Sunmori Ride ditargetkan sebanyak 100 orang, khusus kota Palu dan sekitarnya.
“Sebenarnya kita ingin mengundang dari seluruh Sulawesi Tengah, hanya saja keterbatasan waktu. Makanya hanya mengundang karyawan Yamaha yang ada di Kota Palu,” ujarnya.
Setibanya di Pantai Tanjung Karang, para peserta hanya berfoto-foto dan makan bersama. “Kegiatan di Pantai Tanjung Karang hanya santai-santai, kumpul bareng makan-makan bersama. Habis makan kita foto bersama, nanti fotonya itu dikirim ke Yamaha Jakarta sebagai report,” katanya. HEN
Komentar