Temui Ribuan Pendemo, Muhaimin Yunus Tegaskan Tolak Kenaikan Harga BBM

-Utama-
oleh

PALU– Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), Muhaimin Yunus Hadi menemui massa aksi dari Aliansi Mahasiswa se Kota Palu yang berunjukrasa di depan gedung DPRD setempat, Jalan Sam Ratulangi terkait penolakan atas kenaikan harga BBM, Selasa (6/9/2022).

Penyampaian aspirasi dari ribuan massa Aliansi Mahasiswa se Kota Palu ini dipimpin oleh Moh Abdi Fauzi dan Muh Fauzan.

Dalam orasinya, pengunjukrasa menyampaikan bahwa kenaikan harga BBM bersubsidi tersebut dapat memengaruhi dan mendorong naiknya kebutuhan bahan pokok lainnya, sehingga membuat aspek kehidupan perekonomian masyarakat semakin terpuruk.

Aliansi Mahasiswa se Kota Palu juga meminta kepada DPRD Sulteng agar aspirasi tersebut disampaikan kepada pemerintah pusat dan bersama-sama menolak penolakan kenaikan harga BBM tersebut.

Menanggapi tuntutan massa, Muhaimin Yunus Hadi, Anggota Komisi III DPRD Sulteng yang membidangi masalah migas menyampaikan secara tegas dan lantang bahwa atas nama pribadi dan Ketua DPD PAN Kabupaten Poso menolak keras naiknya harga BBM bersubsidi tersebut.

Dia berjanji menyampaikan aspirasi tersebut kepada Ketua DPRD Provinsi Sulteng agar sesegera mungkin mengambil tindakan serta menjadwalkan agar dilakukan rapat dengar pendapat (RDP) dengan pihak-pihak terkait sesuai permintaan massa Aliansi Mahasiswa se Kota Palu. CAL

Komentar