Ketua DPRD Morut Apresiasi Kegiatan Economic Leadership di Jakarta

-Utama-
oleh

JAKARTA– Ketua DPRD Kabupaten Morowali Utara (Morut), Megawati Ambo Asa menghadiri kegiatan Program Pembelajaran Economic Leadership for Regional Government Leader (REL) Angkatan VII Tahun 2022 yang digelar Bank Indonesia (BI) Institute dan Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia di Gedung Kebon Sirih Lantai 6, Jakarta Pusat selama dua hari, 26-27 September 2022.

Menurut pihak panitia, kegiatan itu digelar sebagai wujud implementasi dalam peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) yang sejalan dengan visi membentuk pemimpin masa depan bangsa.

Program ini juga menjadi wujud kontribusi bersama dalam turut meningkatkan kapabilitas sumber daya manusia pemimpin ekonomi daerah yang berwawasan kebangsaan, mampu melakukan terobosan (breakthrough) dan pembaharuan signifikan (game changing) dalam rangka menuju kesejahteraan daerah yang berkelanjutan.

Kegiatan REL Angkatan VII tahun 2022 itu mengusung tema “Fostering Sustainable Leaders to Accelerate Economic Growth and Strengthen Community Resilience”.

Tema ini relevan dengan isu yang dihadapi pemimpin daerah di tengah dinamika perekonomian global dan domestik saat ini.

“Saya berterima kasih dan mengapresiasi pihak BI Institute dengan adanya program tersebut,” kata Megawati Ambo Asa kepada jurnalis media ini, Selasa (27/9/2022).

Menurut Megawati, kegiatan ini sangat penting sebagai pendalaman tugas legislatif dan eksekutif untuk meningkatkan kapabilitas SDM pemimpin daerah yang berwawasan kebangsaan, berintegritas yang baik, mampu berinovasi dan melakukan terobosan serta pembaharuan dalam rangka menuju kesejahteraan berkelanjutan serta percepatan pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19.

Program ini juga kata dia, memberikan ruang dan peluang bagi pemberdayaan masyarakat pasca pandemi. Selain itu juga peluang digitalisasi serta pembiayaan ekonomi untuk mencapai percepatan pemulihan ekonomi nasional. CAL

Komentar