Tukar Mobil Lama Jadi Baru Hanya di Kalla Toyota Palu

-Utama-
oleh

PALU– Kalla Toyota kembali menggelar pameran otomotif terbesar dengan mengusung tema Kalla Toyota Candy World. Gelaran ini akan resmi digelar 18 hingga 22 Januari 2023 mendatang di Palu Grand Mall.

Risal Nurdin selaku Branch Manager Kalla Toyota Palu Juanda memaparkan gelaran Kalla Toyota Candy World merupakan event pembuka di awal tahun 2023 yang memberikan keuntungan dan kemudahan bagi masyarakat untuk memiliki unit Toyota impian.

“Program menarik yang dapat pelanggan dapatkan di gelaran Kalla Toyota Candy World ialah promo New Year Flash Sale di bulan Januari 2023 ini,” kata Risal dalam jumpa pers Kalla Toyota Candy World, Rabu (18/1/2023) di sebuah kafe Kota Palu.

Risal mengatakan, program ini memberikan tukar mobil lama dengan mobil baru dengan cicilan tetap sama.

Selain itu, Kalla Toyota juga memberikan beragam penawaran menarik lainnya diantaranya special benefit berupa angpao satu juta rupiah, bunga ringan 0% hingga satu tahun hingga subsidi lima juta rupiah untuk program trade in.

Masyarakat berkesempatan memiliki Toyota impian dengan promo DP mulai 10% hingga gratis asuransi selama dua tahun dalam program Kalla Toyota New Year Flash Sale.

Kalla Toyota juga memberikan promo bunga ringan 0% hingga 2 tahun dan gratis servis selama 3 tahun atau 60.000 km.

Pelanggan juga bakal mendapatkan subsidi hingga Rp 5 juta serta keuntungan cicilan tetap sama apabila melakukan tukar tambah mobil lama ke mobil terbaru dari Kalla Toyota.

Kalla Toyota katanya, senantiasa memberikan kemudahan kepada pelanggan untuk memiliki kendaraan Toyota melalui proses kredit, dengan program DP ringan mulai 10 %.

Selain berbagai keuntungan tersebut, pelanggan juga memiliki kesempatan untuk memenangkan special benefit berupa sembilan doorprize spesial selama periode pembelian hingga 22 Januari 2022.

“Promo ini berlaku untuk pembelian Toyota Avanza, Veloz, Rush, Raize, Yaris, Fortuner 4×2, Innova G dan Hilux 4×2. Pelanggan berkesempatan mendapatkan smartphone Samsung, logam mulia, speaker, dan voucher belanja total jutaan rupiah,” ujarnya. HNY

Komentar