KM Hanifa 02 Tujuan Balut Rusak Mesin, Tim SAR Selamatkan 44 Penumpang

-Utama-
oleh

BALUT– Kapal Motor (KM) Hanifa 02 yang berlabuh dari Pelabuhan Bontosi menuju Pelabuhan Banggai Laut (Balut) mengalami kerusakan mesin di Perairan Pulau Bandang, Balut, Sulawesi Tengah (Sulteng), Kamis (23/2/2023).

KM Hanifa 02 yang mengangkut enam Anak Buah Kapal (ABK) serta 38 penumpang itu sempat terombang-ambing di laut.

Beruntung, Tim Search and Rescue (SAR) Unit Siaga Banggai Laut bergerak cepat dan berhasil menyelamatkan nyawa seluruh penumpang dan ABK.

Rahmat, Syahbandar Banggai Laut menuturkan, KM Hanifa 02 mengalami patah as propeller atau baling-baling pada Kamis pagi sekira pukul 09.00 Wita.

Selama dua jam, Syahbandar Banggai Laut baru mendapat laporan bahwa KM Hanifa 02 yang dinakhodai Basri tersebut tengah terombang-ambing karena mengalami kerusakan mesin.

Tanpa menunggu lama, Tim SAR gabungan segera mendatangi lokasi KM Hanifa dan mengevakuasi seluruh penumpang beserta ABK KM Hanifa 02.

Hasilnya, seluruh penumpang di kapal tersebut dapat diselamatkan.

Tak hanya penumpang, Tim SAR gabungan juga berhasil mengevakuasi KM Hanifa 02 menggunakan kapal nelayan milik Syahbandar Banggai Laut.

Sekira pukul 12.30 Wita, Tim SAR Gabungan melakukan briefing dan memutuskan bahwa operasi penyelamatan dinyatakan selesai. HAL

Komentar