Pemkot Palu Gelar Aksi Bersih Sungai di Jembatan Miangas-Nunu

-Utama-
oleh

PALU– Pemerintah Kota (Pemkot) Palu menggelar Aksi Bersih Sungai Palu yang dipusatkan di Jembatan Gantung Miangas-Nunu, Kamis (27/7/2023).

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Palu, Moh Arif yang hadir dalam kesempatan itu menjelaskan, kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati 10 tahun World Water Forum dengan tema “Sungai Bersih untuk Kehidupan dan Alam”.

Arif menyampaikan, pemerintah daerah telah menyadari pentingnya strategi pembangunan berkelanjutan di Kota Palu.

Pengelolaan lingkungan yang sesuai dan berkelanjutan dengan kebutuhan manusia di masa depan memiliki dampak besar terhadap kesejahteraan masyarakat.

Dia menyatakan bahwa masalah lingkungan hidup tidak bisa diabaikan begitu saja dan harus segera dicarikan solusi, termasuk mengatasi permasalahan sampah di sungai.

“Beberapa permasalahan lingkungan yang umumnya dihadapi di perkotaan adalah meningkatnya timbulan sampah yang sulit terdekomposisi, penurunan permukaan air tanah, pencemaran air dan udara, serta banjir,” kata Arif.

Dia menjelaskan, untuk mengatasi masalah lingkungan di kota ini diperlukan keserasian antara areal terbangun, infrastruktur, dan ruang terbuka hijau. Selain itu, penting juga untuk membatasi timbulan sampah, baik organik maupun anorganik.

Saat ini Pemkot Palu telah menunjukkan perhatian dan komitmen untuk mengurangi penggunaan sampah plastik sekali pakai, sehingga dapat mengurangi potensi kerusakan di lingkungan darat, udara, dan perairan disebabkan oleh sampah plastik yang sulit terdekomposisi.

Dia berharap agar kegiatan tersebut dapat merangsang kesadaran bersama dalam menjaga kebersihan sungai, terutama dari sampah plastik. HNY

Komentar