Kebakaran Lahan Kembali Terjadi di Poso, Ancam Pemukiman dan Kebun Warga

-Poso, Utama-
oleh

POSO– Kebakaran lahan kembali terjadi di wilayah Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah (Sulteng) pada Selasa (29/8/2023). Kali ini kebakaran lahan itu terjadi di wilayah Desa Meko, Kecamatan Pamona Barat.

Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulteng menyatakan telah menerima laporan kebakaran lahan itu pada Selasa malam sekira pukul 20:30 Wita.

Kepala Pelaksana BPBD Sulteng, Akris Fattah Yunus mengatakan, kebakaran lahan itu terjadi pada Selasa sekira pukul 16:00 Wita di area persawahan gambut.

Menurutnya, saat ini kebakaran itu mengancam area pemukiman dan perkebunan warga setempat.

Adapun yang terancam dari kebakaran lahan itu yakni Dusun 2 Masea sebanyak sekira 30 rumah, SMP Negeri 2 Pamona Barat, Polsek Pamona Barat, dan perkebunan warga.

“Untuk penyebab kebakaran belum diketahui,” katanya.

Aparat dan warga Desa Setempat melakukan pemadaman dengan tangki semprot manual untuk mencegah agar api tidak merambat luas ke area pemukiman warga.

Saat ini pihak BPBD Sulteng mengklaim telah mengirim dua unit mobil tangki air untuk dilakukan pemadaman kebakaran lahan di Desa Meko.

Sebelumnya diberitakan, kebakaran lahan terjadi di Desa Taripa, Kecamatan Pamona Timur, Kabupaten Poso pada Sabtu (19/8/2023) malam sekira pukul 21:30 Wita.

Menurut pihak BPBD Sulteng, kebakaran di Desa Taripa itu terjadi karena adanya warga membuka lahan dengan cara membakar kebunnya untuk dijadikan lahan baru, sehingga api meluas dengan update luasan saat ini mencapai 21,4 hektare. CAL

Komentar