Setelah Poso dan Palu, Kebakaran Lahan Kini Terjadi di Banggai

-Banggai, Utama-
oleh

BANGGAI– Kebakaran hutan dan lahan kembali terjadi di wilayah Provinsi Sulawesi Tengah. Setelah sebelumnya di Kabupaten Poso dan Kota Palu, kini terjadi di Banggai.

Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulteng menyebutkan kebakaran hutan dan lahan terjadi di Dusun II Desa Batu Hitam, Kecamatan Nuhon, Kabupaten Banggai pada Kamis (31/8/2023) malam sekira pukul 21.30 Wita.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Sulteng, Andy A Sembiring di Palu, Jumat mengatakan, dalam peristiwa kebakaran itu sekira 300 pohon kelapa dan 60 hektare area perkebunan terdampak.

Menurutnya, hingga saat ini berdasarkan laporan, titik api belum padam dan diperlukan tangki semprot untuk menjangkau lokasi yang sulit diakses oleh kendaraan pemadam.

Dia mengungkapkan, penyebab kemungkinan kebakaran lahan disebabkan oleh fenomena musim kemarau yang terjadi di daerah itu sebagai dampak dari El Nino. ARA

Komentar