2023, Angka Kemiskinan dan Pengangguran di Sulteng Menurun

-Utama-
oleh

PALU– Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) dan kemiskinan di Sulawesi Tengah (Sulteng) berhasil ditekan hingga persentasenya turun di akhir tahun 2023. Turunnya pengangguran dan kemiskinan ini tidak terlepas dari berbagai upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulteng.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), TPT Sulawesi Tengah pada akhir 2023 berada di angka 2,95 % turun 0,05 % dibandingkan dari tahun sebelumnya, yakni 3,75 %.

Atas capaian itu, Sulteng menempati peringkat kelima secara nasional, setelah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

Hal tersebut diungkapkan Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura di ruang kerjanya saat memimpin rapat internal pada Selasa (23/1/2024).

Turut hadir dalam kegiatan itu Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Kesra Rohani Mastura, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Rudi Dewanto, Asisten Administrasi Umum M Sadly Lesnusa, Karo Hukum Adiman, Karo Administrasi Pembangunan Abdul Raaf Malik.

Sementara kabupaten/kota se Sulawesi Tengah, persentase TPT tercatat mengalami penurunan.

Kota Palu misalnya, dari 6.15 % pada 2022, turun menjadi 5,65 % di tahun 2023.

Kemudian Kabupaten Morowali juga mengalami penurunan, dari 3,20 % tahun 2022, menjadi 3,12 % di tahun 2023.

Progres penurunan TPT ini sangat baik dan harus terus ditekan serta dijaga kestabilannya.

Namun satu hal yang pasti bahwa capaian tersebut di atas bisa diraih berkat kerjasama semua stakeholder, termasuk pelaku usaha yang selalu hadir untuk membuka lapangan kerja bagi masyarakat Sulteng.

Selain itu, persentase kemiskinan di Negeri Seribu Megalit ini juga mengalami penurunan. Kemiskinan ekstrem dari 3,02 % tahun 2022, menjadi 1,44 % di tahun 2023.

Dia pun mendorong pemerintah kabupaten/kota se Sulawesi Tengah melakukan percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem dengan memastikan ketepatan sasaran dan integrasi program dengan melibatkan peran serta stakeholder dan masyarakat yang difokuskan pada lokasi prioritas percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem sesuai Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2022 tentang Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem. LAH

Komentar