Pj Bupati Parimo Tinjau Lokasi Banjir dan Bantu Korban di Desa Tanalanto

-Parigi Moutong, Utama-
oleh

PARIMO– Penjabat (Pj) Bupati Parigi Moutong (Parimo), Richard Arnaldo menyalurkan bantuan makanan siap saji, selimut, kasur lipat, tenda gulung, kiss ware dan makanan anak kepada para korban banjir di Desa Tanalanto, Kecamatan Torue, Kamis (27/6/2024).

Pada kesempatan itu, Pj Bupati Richard mengatakan, dalam rangka mempercepat penanganan musibah banjir tersebut, saat ini pemerintah kabupaten (pemkab) telah berkoordinasi dengan sejumlah pihak, khususnya provinsi, Kementerian Sosial, dan Kementerian Kesehatan.

Dia menyampaikan, saat ini pemkab tengah berupaya untuk memastikan kebutuhan dasar warga terdampak banjir dapat terpenuhi, khususnya masyarakat yang berada di pengungsian.

“Saya melihat langsung kondisi di Desa Tanalanto dan Tindaki, karena kebetulan waktu kesempatan bisa mengecek hari ini. InsyaAllah untuk Desa Sienjo dan Sibalago akan dijadwalkan hari Sabtu, tapi intinya saya ingin mengecek distribusi bantuan yang diberikan oleh beberapa instansi, kebetulan saya ada acara di Kemensos, Kementerian Kesehatan sekaligus saya ketemu dengan wakil menteri meminta bantuan dan sedang dalam proses,” ujarnya. CAL

Komentar