PARIMO– Bakal Calon Gubernur (Bacagub) dan Bakal Calon Wakil Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Anwar Hafid-Reny A Lamadjido membuka secara resmi Turnamen Sepak Bola Berani Cup di Lapangan Sepak Bola Desa Ogotomubu, Kecamatan Tomini, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Selasa (27/8/2024) sore.
Anwar Hafid dalam sambutannya mengatakan, turnamen ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi para pemain bola serta masyarakat dari beberapa desa dan kecamatan di wilayah utara Parimo ini.
“Semoga turnamen ini bisa membangkitkan gairah sepak bola, supaya bisa lahir pemain-pemain handal yang juga bisa tampil di ivent nasional, seperti Witan Sulaiman,” ujar Anwar Hafid.
Anwar Hafid berharap agar turnamen ini bisa juga menjadi ajang persahabatan bagi masyarakat serta para pencinta sepak bola.
“Saya bersyukur dan bergembira, karena bisa buktikan janji saya di Tinombo bisa kita tunaikan sore ini di Tomini,” ujar Anwar Hafid.
Anwar Hafid menyampaikan bahwa dirinya tidak suka berjanji-janji, sehingga setiap yang telah diucapkan pasti ditepati.
“Saya ini wakil ketua umum Persipal, kita akan rekrut pemain-pemain yang handal,” tuturnya.
Dia berjanji membuat penutupan yang meriah setelah turnamen itu selesai.
Di akhir sambutannya, Anwar Hafid mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang membantu suksesnya pembukaan tunamen sepak bola Berani Cup 2024 itu.
“Terima kasih kepada kapolsek, danramil, camat dan para pemain. Saya titip kegiatan ini, semoga lancar sampai selesai,” tuturnya.
Sementara Ketua Panitia, Moh Aslam menyampaikan turnamen sepak bola Berani Cup 2024 ini diikuti 24 tim dari tujuh kecamatan yakni Taopa, Bolano Lambunu, Ongka Malino, Mepanga, Tomini, Palasa, dan Tinombo.
“Turnamen Berani Cup 2024 ini akan berlangsung selama dua bulan yang dimulai hari ini sampai Oktober 2024 nanti,” ujarnya.
Turnamen yang akan berlangsung selama dua bulan ini memperebutkan hadiah dengan total Rp100 juta dari Anwar Hafid dan Reny Lamadjido. LAH
Komentar