PALU– Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) nomor urut dua, Anwar Hafid-Reny A Lamadjido mendapat dukungan penuh dari para pemimpin Gereja Bethel Indonesia (GBI) se Sulteng setelah memaparkan visi dan misi mereka dalam pertemuan dengan sekitar 200 pendeta GBI di sebuah hotel Jalan Wolter Monginsidi, Kota Palu, Selasa (5/11/2024).
Pertemuan ini dihadiri oleh pimpinan dan pengurus GBI yang merupakan bagian dari sinode gereja Pentakosta, berdiri sejak 6 Oktober 1970.
Setelah mendengar visi dan misi pasangan Berani (Bersama Anwar-Reny), para pendeta memberikan apresiasi dan dukungan terhadap nomor urut dua di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sulteng 2024.
“Kami sangat terkesan dan memberikan dukungan serta apresiasi yang mendalam setelah mendengar visi dan misi pasangan Anwar-Reny,” ujar Ketua Badan Pengurus GBI Sulteng, Pendeta Rikson Towengke, kepada media.
Menurutnya, program yang ditawarkan Anwar-Reny tersusun rapi dan mencerminkan pengalaman nyata yang pernah dijalankan.
“Anwar-Reny sudah pernah menjalani dan melaksanakan semua program-program tersebut, sehingga jika mereka terpilih, program itu akan mudah direalisasikan,” katanya.
Pendeta Rikson juga mengapresiasi komitmen Anwar-Reny untuk merangkul semua pemangku agama.
“Kami sangat senang bisa bertatap muka langsung dengan Bapak Anwar Hafid dan Ibu Reny A Lamadjido. Kami dari Badan Pengurus GBI mengucapkan terima kasih atas penerimaan mereka dan visi mereka yang mengayomi semua pemangku agama tanpa membeda-bedakannya,” tuturnya.
Pada 27 November 2024 mendatang, masyarakat Sulawesi Tengah akan menentukan pemimpin mereka dalam Pilkada Sulteng 2024.
Dukungan dari Gereja Bethel ini semakin menguatkan posisi pasangan Anwar-Reny sebagai kandidat nomor dua yang siap membawa perubahan positif dan inklusif untuk Sulawesi Tengah.
Pendeta GBI mengajak masyarakat untuk tidak ragu mencoblos nomor dua di bilik suara, memilih pasangan yang menurut mereka mampu memperjuangkan kesejahteraan bersama.
Dukungan ini diharapkan dapat menambah semangat bagi pasangan Anwar-Reny untuk melangkah maju dan mewujudkan Sulawesi Tengah yang lebih sejahtera. LAH
Komentar