Rustam-Risman Raih Sepeda Motor di Turnamen Domino Merdeka 2022

-Utama-
oleh

PALU– Pasangan Rustam Ranya dan Risman dari Gardu Bumi Nyiur (GBN) meraih satu unit sepeda motor setelah menjuarai Turnamen Domino Merdeka 2022 yang digelar di Warkop STQ, Jalan Soekarno Hatta, Kota Palu pada Ahad (4/9/2022).

Pada babak final, pasangan tersebut berhasil mengalahkan pasangan Taufik dan Andry dari Gardu Mangge Squad dengan skor 10-7.

Meski kalah di babak final, namun pasangan Taufik dan Andry berhak membawa pulang satu unit kulkas sebagai hadiah juara II.

Pada perebutan tempat ketiga, pasangan Jihan-Akbar dari Gardu Otista Palu (GOP) berhasil mengalahkan pasangan Yus-Amiruddin dari Gardu Kapeo dengan skor 13-5.

Pemenang ketiga berhak memperoleh satu unit mesin cuci dan pemenang keempat mendapatkan satu unit TV 24 inci.

Rustam Ranya, sang juara turnamen ini bersyukur karena bisa memenangkan turnamen. Dia berharap kegiatan serupa bisa diselenggarakan di Kota Palu.

Ketua Panitia Turnamen Domino Merdeka 2022, Agus Panca Saputra menuturkan, turnamen yang diselenggarakan di Warkop STQ sejak 29 Agustus lalu berlangsung lancar.

Sebanyak 256 pasang atlet domino dari Kota Palu, Kabupaten Sigi dan Donggala ikut berkompetisi dalam turnamen yang digelar Warkop STQ bersama media online sultengterkini.id itu.

“Alhamdulillah animo masyarakat untuk berkompetisi sangat besar. Setelah pendaftaran ditutup, masih banyak atlet yang ingin mendaftar, tapi terpaksa ditolak,” tuturnya.

Dia menambahkan, kesuksesan penyelenggaraan turnamen domino ini tak lepas dari dukungan Gardu Otista Palu (GOP) dan Gardu Jamur Manonda yang telah berpengalaman dalam event-event besar olahraga domino di Kota Palu.

“Ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada pemilik Warkop STQ yang mendukung penuh turnamen ini, juga kepada panitia dari Gardu Otista dan Jamur Manonda yang telah bekerja maksimal guna menyukseskan kegiatan ini,” ujarnya.

“Terima kasih dan penghargaan yang tinggi juga kami ucapkan kepada Bang Fahmy dan Rifal sebagai komite wasit serta para sponsor seperti kanda haji Herman, Ketua Pordi Donggala Ibu Syafiah, UD Solo Indah pimpinan H Bowo Witjaksono, Classmild dan Percetakan Mitra Kaos,” tuturnya. GUS

Komentar