PALU– Ketua Kwarda Pramuka Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), Vera Rompas Mastura mengikuti pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Gerakan Pramuka di Cibubur Jakarta Timur, Jumat (10/2/2023).
Pembukaan Rakernas Gerakan Pramuka itu dibuka oleh Asisten Deputi Organisasi Kepemudaan dan Kepramukaan Kemenpora RI, Aris Subiono.
Dalam sambutannya, Aris menyampaikan, Gerakan Pramuka menjadi bagian penting pembentukan karakter bangsa melalui kegiatan kepramukaan. Pembentukan karakter ini kata dia, tercermin melalui Dasa Dharma Pramuka yang diaplikasikan melalui berbagai kegiatan pramuka ditingkat siaga, penggalang, penegak dan pandega.
Peserta rakernas yang dihadiri oleh kwartir daerah seluruh Indonesia itu bertema Melalui Rakernas Kita Wujudkan Sumber Daya Manusia yang Profesional dan Proporsional.
Materi Rakernas membahas berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2023 antara lain, Raimuna Nasional, Lomba Tingkat V, Kemah Bela Negara, Jambore Dunia di Korea.
Peserta dari Sulteng dipimpin oleh Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Vera Rompas Mastura didampingi unsur Sekretaris Muzakir Tawil, Wakil Bidang Bina Muda Asrul Ahmad, Wakil Bidang Orgakum Rahman Kasim serta Wakil Bidang Anggota Dewasa Asrul Repadjori, juga beberapa pengurus Kwarda Sulteng sejumlah lima orang. HAL
Komentar