Tinjau Kesiapan Berani Sehat, Wagub Sulteng: RSU Undata Jangan Mau Kalah!

-Utama-
oleh

PALU– Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Tengah (Sulteng), Reny A Lamadjido meninjau kesiapan RSUD Undata dalam rangka pelaksanaan program Berani Sehat pada Selasa (11/3/2025).

Berani Sehat merupakan program unggulan yang memungkinkan warga Sulteng dapat berobat di faskes hanya dengan membawa KTP.

Dengan begitu, walau warga belum terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan atau sudah terdaftar tapi statusnya tidak aktif karena tunggakan iuran, harus tetap dilayani dengan baik.

Dalam kunjungan itu, Wagub Reny meminta jajaran Undata supaya merespons program Berani Sehat dengan memberikan pelayanan terbaik yang manusiawi ke pasien tanpa membeda-bedakan.

Terutama pada pelayanan Instalasi Gawat Darurat (IGD) diharapkan memiliki SOP yang jelas, mulai dari berapa lama waktu tunggu pasien ditangani hingga berapa lama proses transfer pasien ke kamar rawat inap, kesemuanya harus ada patokan yang pasti supaya pasien dalam kondiri kritis dapat terselamatkan dengan tindakan medis yang cepat dan tepat.

Dokter spesialis patologi klinik ini juga mendorong peningkatan Sistem Informasi RS Undata sebagai kunci penting dalam optimalisasi pelayanan kesehatan di era digital.

Begitu juga dengan tenaga kesehatan dan staf rumah sakit diharapkan memberikan pelayanan yang ramah, sopan dan penuh senyuman kepada pasien.

Selain itu, wagub menyampaikan dukungan dan komitmen pemerintah provinsi bagi dokter umum maupun tenaga kesehatan Undata yang ingin melanjutkan ke jenjang pendidikan dokter spesialis atau pelatihan teknis dalam rangka meningkatkan kompetensi pelayanan di rumah sakit.

“Kita tidak boleh kalah dengan rumah sakit lainnya. Ayo tingkatkan pelayanan supaya Undata jadi rumah sakit paling bagus di Sulawesi Tengah,” katanya.

Program Berani Sehat diharapkan menjadi katalis dalam memperbaiki sistem kesehatan dan ikut berkontribusi bagi penurunan kemiskinan dengan pencanangan RS Undata sebagai rumah sakit percontohan.

Sementara Direktur RS Undata Palu, Herry Mulyadi menyambut baik kunjungan Wagub Reny Lamadjido tersebut.

Dia mengatakan, program tersebut diakuinya sangat dirindukan masyarakat karena menyangkut kebutuhan dasar kesehatan.

Untuk optimalnya program, maka dia mengajak jajaran Undata memberikan pelayanan maksimal.

“Jangan pernah ragu mengambil peran, karena ini terkait dengan hajat orang banyak dan kita adalah orang-orang terpilih yang bekerja di rumah sakit,” ujarnya memberi semangat. CAL

Komentar