Kapolres Palu Beri Penghargaan 14 Anggota Berprestasi

WhatsApp Image 2018-01-31 at 11.55.52
KAPOLRES Palu AKBP Mujianto (tengah pegang tongkat komando) foto bersama dengan 14 anggotanya yang mendapat penghargaan karena berprestasi, di halaman Mapolres Palu, Rabu (31/1/2018). FOTO: HMS

SultengTerkini.Com, PALU– Sebagai bentuk terima kasih kepada personelnya yang berprestasi, Kapolres Palu AKBP Mujianto memberikan penghargaan kepada 14 anggotanya. Penyerahan penghargaan itu berlangsung di halaman Mapolres Palu, Rabu (31/1/2018).

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Mujianto memberikan arahannya yang pada intinya diharapkan kepada anggota untuk bertugas dengan sebaik-baiknya, hindari pelanggaran, sekaligus memberikan penghargaan berupa piagam bagi anggotanya yang berprestasi.

Adapun 14 anggota yang mendapatkan piagam penghargaan itu yakni Aipda Laode Muhammad Amsar (anggota Reskrim Polsek Palu Timur) atas dedikasinya dan kinerjanya dalam mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di wilayah Kota Palu, Aipda Muliono (anggota Reskrim Polsek Palu Timur) atas dedikasinya dan kinerjanya dalam mengungkap kasus curanmor di wilayah Kota Palu.

Selanjutnya Bripka Herman Mangosa (Bhabinkamtibmas Kelurahan Besusu Barat Polsek Palu Timur) atas dedikasinya dan kinerjanya dalam mengungkap kasus curanmor di wilayah Kota Palu, Bripka M Ikhsan Nur (Bhabinkamtibmas Kelurahan Valangguni Polsek Palu Timur) atas dedikasinya dan kinerjanya dalam mengungkap kasus curanmor di Kota Palu.

Bripka Indriadi (anggota Intel Polsek Palu Timur) atas dedikasinya dan kinerjanya dalam mengungkap kasus curanmor di Kota Palu, Bripka Yusdin Ismail (Bhabinkamtibmas Kelurahan Layana Polsek Palu Timur) atas dedikasinya dan kinerjanya dalam mengungkap kasus curanmor di Kota Palu.

Bripka Heri Kiswanto (anggota reskrim Polsek Palu Timur) atas dedikasinya dan kinerjanya dalam mengungkap kasus curanmor di Kota Palu, Bripka Erwin Sismayanta (anggota Binmas Polsek Palu Timur) atas dedikasinya dan kinerjanya dalam mengungkap kasus curanmor di Kota Palu.

Brigadir Faizal Walahi (Bhabinkamtibmas Kelurahan Poboya Polsek Palu Timur) atas dedikasinya dan kinerjanya dalam mengungkap kasus curanmor di Kota Palu, Briptu Insanul Akram (anggota Reskrim Polsek Palu Timur) atas dedikasinya dan kinerjanya dalam mengungkap kasus curanmor di Kota Palu.

Briptu I Kadek Sudiantara (anggota Reskrim Polsek Palu Timur) atas dedikasinya dan kinerjanya dalam mengungkap kasus Curanmor di Kota Palu, Bripka Arianto Ode (Bhabinkamtibmas Kelurahan Mamboro Barat Polsek Palu Utara) atas dedikasi dan kinerjanya dalam membudidayakan perkebunan rakyat berupa kebun Markisa dam bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, mengurangi pengangguran dan meminimalisir tindak pidana di Kota Palu.

Brigadir Hendra Rumpa (Bhabinkamtibmas Kelurahan Duyu Polsek Palu Barat) atas dedikasi dan kinerjanya dalam merawat orang gila atau orang tua yang ditinggal keluarga yang sempat viral di media sosial.

Brigadir Rido Ponulele (Bhabinkamtibmas Kelurahan Petobo Polsek Palu Timur) atas dedikadi dan kinerjanya dalam merawat jenazah bayi yang dibuang oleh orang tuanya kemudian dimakamkan di TPU Petobo.

“Saya mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas kinerja rekan-rekan yang telah menerima penghargaan dalam melaksanakan tugas sehari-hari sebagai anggota Polri,” katanya.

Menurutnya, suatu kebanggaan bagi rekan-rekan sekalian dan institusi yang telah berupaya mengharumkan nama baik Polri di tengah masyarakat dan kedepannya terus dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi.

Ia berharap momen ini bisa menjadi contoh semua anggota yang nantinya juga mendapatkan penghargaan.

“Silahkan berinovasi dan berkreasi demi kemajuan Polri. Saya berharap dengan adanya pemberian penghargaan ini dapat menjadi motivasi buat seluruh personel Polres Palu untuk memberikan pelayanan terbaik dan maksimal kepada masyarakat,” tutur mantan Kapolres Buol itu. CAL

Komentar