Biro Adpim Raih Peringkat Pertama Tata Kelola Layanan Komunikasi Publik Monev LIKP

-Utama-
oleh

PALU– Kepala Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) yang diwakili Kasubag Penyiapan Materi Pimpinan Hartati menerima penghargaan peringkat pertama kategori tata kelola layanan komunikasi publik dan monitoring evaluasi (monev) pengelolaan layanan informasi dan komunikasi publik (LIKP) perangkat daerah tahun 2022.

Penghargaan itu secara resmi diserahkan oleh Wakil Ketua Komisioner Komisi Informasi, Jefit Sumampouw di sebuah hotel Jalan Basuki Rahmat, Kota Palu, Selasa (13/12/2022).

Di kategori yang sama, peringkat ke 2 ditempati Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian Provinsi Sulawesi Tengah.

Peringkat ke 3 Dinas Pariwisata, ke 4 Sekretariat DPRD Sulteng, ke 5 kelima Dinas Koperasi, UKM Provinsi Sulawesi Tengah dan yang ke 6 RSUD Undata.

Selain penghargaan kategori tata kelola layanan komunikasi publik, juga diserahkan penghargaan untuk dua kategori lainnya yakni tata kelola Informasi publik dan tata kelola layanan aduan masyarakat. Keluar sebagai juara umum Dinas Pariwisata Sulteng.

Penganugerahan penghargaan dalam rangka hasil uji publik keterbukaan Informasi publik, monitoring dan evaluasi pengelolaan layanan informasi dan komunikasi publik perangkat daerah tahun 2022 yang diinisiasi Dinas Komunikasi, Informasi, Persandian dan Statistik Provinsi Sulawesi Tengah.

Gubernur melalui Asisten Administrasi Umum, Mulyono menyampaikan apresiasi kepada Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Sulteng yang telah menginisiasi kegiatan tersebut.

Dia berharap kegiatan dimaksud dapat menjadi kegiatan rutin yang dilaksanakan tiap tahun dan lebih ditingkatkan lagi kualitas penyelenggaraan uji publik dan evaluasinya sehingga efektif untuk menjadi acuan dalam melakukan pembinaan pengelola keterbukaan Informasi publik ke depan.

“Selamat kepada para perangkat daerah yang hari ini menerima plakat penghargaan pengelolaan layanan informasi dan komunikasi publik, khususnya penerima pelaku penghargaan untuk kategori pengelolaan kehumasan dan pengelolaan aduan masyarakat,” katanya.

Dia menuturkan, diharapkan penghargaan dimaksud dapat memotivasi kepala OPD dan pelaksana teknis untuk bekerja lebih baik lagi.

Selain itu juga menjadi motivasi kepada para kepala perangkat daerah sebagai pimpinan badan publik untuk lebih serius dan berkomitmen dalam mendukung percepatan pencapaian kinerja pemerintah, khususnya dalam pengelolaan informasi publik, pengelolaan aduan masyarakat serta publikasi kegiatan pemerintah.

Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Sulteng, Novalina dalam laporannya mengatakan, penyerahan plakat dan piagam penghargaan mencakup tiga kategori.

Tata kelola layanan informasi publik penghargaannya diberikan berdasarkan hasil penilaian mandiri pengelolaan layanan informasi publik melalui website PPID OPD yang dikelola oleh PPID pelaksana perangkat daerah.

Penghargaan tata kelola layanan komunikasi publik diberikan berdasarkan hasil penilaian mandiri pengelolaan kegiatan kehumasan perangkat daerah.

Selanjutnya penyerahan plakat tata kelola layanan aduan masyarakat diberikan berdasarkan hasil penilaian mandiri kecepatan tindak lanjut penyelesaian aduan masyarakat melalui aplikasi SP4N lapor dan tata kelola aduan masyarakat pada perangkat daerah. LAH

Komentar