‘Menghapus Jejakmu’ Awalnya Ditulis Ariel untuk BCL

Foto: Ariel dan Bunga Citra Lestari

SultengTerkini.Com, JAKARTA– Duet Ariel ‘NOAH’ dan BCL dalam lagu ‘Menghapus Jejakmu’ disambut baik pecinta musik Tanah Air. Klipnya sudah menembus capaian 10 juta penonton di YouTube.

Lagu ini dipopulerkan di tahun 2007 saat NOAH masih menyandang nama Peterpan. Ada kisah di balik terciptanya lagu tersebut.

Awalnya, Ariel menulis lagu tersebut memang untuk BCL.

“This is the studio session video of ‘Menghapus Jejakmu’ by BCL & Ariel NOAH. Tahun lalu, di salah satu vlog, aku dan Ariel NOAH sempet bahas tentang lagu ‘Menghapus Jejakmu’ yang awalnya mau dikasih Ariel buat aku,” tulis BCL di keterangan klip lagu ini di YouTube.

Kolaborasi ini pun sudah direncanakan lama. BCL dan Ariel memulai workshop untuk menyanyikan ulang lagu ini di tahun 2019.

Seperti video klipnya, ‘Menghapus Jejakmu’ memiliki lirik yang satir tentang seseorang yang ingin melupakan kekasihnya.

Berikut sepenggal liriknya:

//Engkau bukanlah segalaku// Bukan tempat tuk hentikan langkahku// Usai sudah semua berlalu//Biar hujan menghapus jejakmu.

(sumber: detik.com)

Komentar