Gelorakan Transaksi Non Tunai, Bank Mandiri Palu Programkan Digital Box

-Utama-
oleh

PALU– Pihak Bank Mandiri Area Palu memprogramkan pembangunan Digital Box pada sejumlah titik ramai di wilayahnya. Digital Box adalah sebuah gedung luas berisi berbagai mesin yang memberi kemudahan bagi nasabah saat bertransaksi.

Program Digital Box rencananya dilangsungkan pada semester kedua tahun ini merupakan upaya Bank Mandiri Area Palu dalam menggelorakan transaksi nontunai bagi nasabah.

Dengan Digital Box, nasabah tidak perlu repot mengantre saat melakukan transaksi.

“Kita canangkan di semester dua. Untuk area Palu, di Masomba, Dewi Sartika disitu nanti ada Digital Box. Orang mau setor, mau tarik tunai tidak perlu ngantre,” jelas Area Head Bank Mandiri Palu, Zuhri didampingi Branch Support Manager, Syahrir dan Ustaz Adrian, usai buka puasa bersama Bank Mandiri, Rabu (27/4/2022) malam.

Zuhri menambahkan, selain Digital Box, ada dua konsep lain yang juga akan diterapkan Bank Mandiri Area Palu guna mewujudkan misi sebagai bank digital di Indonesia. Dua konsep itu adalah Hybrid dan Upgrade.

Penerapan ketiga konsep ini disesuaikan dengan wilayah serta karakter masyarakat setempat. Sebab menurut Zuhri, masih banyak masyarakat di Sulawesi Tengah yang belum melek digital.

“Masih ada bank cabang yang menerapkan konsep Hybrid atau Upgrade. Untuk Kota Palu, kita usulkan Digital Box,” jelasnya.

Terkait dengan perkembangan Bank Mandiri Area Palu pada triwulan pertama tahun 2022, Zuhri mengaku terjadi peningkatan signifikan. Peningkatan ini juga diproyeksi terjadi pada triwulan berikutnya.

“Di triwulan satu ini, syukur Alhamdulillah sudah bagus. Kedepan kita jadi digital banking,” tegasnya.

BUKA PUASA BERSAMA

Para Rabu sore, Bank Mandiri Area Palu menggelar buka puasa bersama di Kantor Bank Mandiri Area Palu Jalan Sam Ratulangi.

Zuhri menuturkan, buka puasa bersama ini dimaksudkan untuk menjaga kekompakan seluruh pegawai Bank Mandiri.

Pada Bulan Ramadan tahun ini sambung Zuhri, Bank Mandiri Area Palu telah membagikan 1.000 paket sembako ke sejumlah panti asuhan di tujuh area.

Selain itu, kegiatan sosial lain yang dilakukan adalah pembagian menu buka puasa atau takjil di sejumlah cabang Bank Mandiri serta kegiatan sosial dari Ikatan Istri Keluarga Bank Mandiri.

“Untuk CSR (Corporate Social Responsibiity), kami membantu pembangunan masjid di Kabupaten Sigi dan Poso,” jelasnya. GUS

Komentar