PALU– Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Tengah (Sulteng) melakukan kunjungan ke Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, Selasa (6/6/2023).
Kunjungan tersebut dilakukan untuk mengundang Walikota Palu hadir dalam acara pembukaan Mobile Intelektual Properti Klinik yang akan diselenggarakan di Sriti Convention Center pada 14 hingga 16 Juni 2023.
Budi menjelaskan, tujuan kegiatan tersebut untuk memperkenalkan dan mengajak masyarakat, terutama UMKM dan mahasiswa agar lebih menyadari kekayaan intelektual yang dimiliki.
“Tujuannya adalah untuk mengajak seluruh UMKM, mahasiswa, dan pedagang untuk mendaftarkan hak cipta mereka dan melindungi kekayaan intelektualnya. Jangan sampai kekayaan intelektual mereka yang sudah terkenal malah diambil orang,” kata Budi.
Budi menyampaikan, pemerintah sejak awal telah berupaya untuk mengenalkan cara-cara pencatatan kekayaan intelektual.
Hingga saat ini, banyak kekayaan intelektual yang sudah berhasil dicatatkan. Sekarang, pemerintah mendorong agar UMKM juga ikut serta dalam kegiatan ini.
“Rencananya, pejabat Direktorat Kekayaan Intelektual akan hadir di Kota Palu,” tambah Budi.
Pemerintah saat ini juga memberikan bantuan dalam pendaftaran kekayaan intelektual bagi UMKM.
“Jika mereka sudah memiliki merek dagang, itu akan lebih baik. Merek dagang sangat penting di era sekarang, terutama dengan banyaknya pedagang yang menjual secara online tanpa membuka toko fisik,” ungkap Budi.
Dia mengajak seluruh masyarakat untuk hadir dalam kegiatan itu. Selain pameran dan sosialisasi, juga akan ada penjelasan mengenai cara pendaftaran kekayaan intelektual.
“Mari datang ke Sriti Convention Center. Jika ada masyarakat yang ingin berkonsultasi, silakan datang saja,” tutur Budi. HNY
Komentar