Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Sigi Periode 2025-2030 Dilantik

-Sigi, Utama-
oleh

SIGI– Bupati Sigi, Mohamad Rizal Intjenae menghadiri pelantikan Dewan Kehormatan dan Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sigi masa bakti 2025-2030 di aula kantornya, Desa Bora, Kecamatan Sigi Kota, Rabu (10/9/2025).

Kegiatan ini turut dihadiri Ketua PMI Provinsi Sulawesi Tengah, Ketua DPRD Sigi, serta jajaran pengurus PMI.

Dalam pelantikan itu, Agus Rahmat Lamakarate resmi dipercaya sebagai Ketua PMI Kabupaten Sigi.

Dalam sambutannya, Bupati Sigi menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas terbentuknya kepengurusan PMI Kabupaten Sigi yang baru.

Dia menekankan, PMI adalah organisasi kemanusiaan yang memiliki peran penting dalam memberikan pelayanan cepat, tepat, dan ikhlas kepada masyarakat, baik di bidang penanggulangan bencana, pelayanan kesehatan, donor darah, maupun aksi sosial lainnya.

Menurutnya, pelantikan ini bukan hanya sekadar seremonial, tetapi juga momentum penting untuk memperkuat komitmen bersama dalam pelayanan kemanusiaan.

“Saya berharap pengurus yang baru dilantik dapat menjalankan amanah ini dengan penuh tanggung jawab, menjunjung tinggi integritas, dan bekerja secara profesional,” ujar Bupati Rizal.

Dia juga menegaskan, Pemerintah Kabupaten Sigi berkomitmen untuk terus mendukung program-program PMI.

Menurutnya, sinergi antara pemerintah daerah, PMI, dan seluruh elemen masyarakat menjadi kunci dalam mewujudkan pelayanan kemanusiaan yang cepat, efektif, dan tepat sasaran.

“PMI adalah mitra strategis pemerintah dalam membangun Kabupaten Sigi yang lebih tangguh, sehat, dan berdaya saing. Karena itu, mari kita jadikan PMI sebagai garda terdepan dalam menebarkan nilai kemanusiaan di tengah masyarakat,” katanya.

Di akhir sambutannya, Bupati Rizal mengucapkan selamat kepada Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Kabupaten Sigi masa bakti 2025-2030 yang baru dilantik.

Dia berharap kepengurusan baru mampu membawa PMI Kabupaten Sigi semakin maju dan bermanfaat luas bagi masyarakat. CAL

Komentar